Judul : Singapore Airlines Buka Rute Penerbangan Terpaling Jauh Menjangkau Dunia
link : Singapore Airlines Buka Rute Penerbangan Terpaling Jauh Menjangkau Dunia
Singapore Airlines Buka Rute Penerbangan Terpaling Jauh Menjangkau Dunia
Singapura, Info Breaking News - Terobosan market mendunia Maskapai Singapore Airlines akan kembali membuka rute penerbangan komersial paling jauh di dunia dalam waktu dekat.
Para penumpang akan terbang non-stop antara New York dan Singapura menempuh jarak sekitar 9.500 mil (15.200 km), menurut keterangan perusahaan, Rabu (30/5).
Rute tersebut akan dilayani oleh pesawat baru Airbus A35-900ULR (ultra long range) untuk penerbangan selama 18 jam 45 menit. Pesawat ini terdiri dari 94 kursi kelas ekonomi premium dan 67 kursi kelas bisnis.
Saat ini, penerbangan terjauh dilakukan oleh Qatar Airways antara Doha dan Auckland dengan jarak 9.025 mil (14.440 km).
Singapore Airlines pernah melayani rute Singapura-New York sampai 2013, ketika akhirnya rute ini dihentikan karena tingginya harga bahan bakar minyak.
Pesawat A35-900ULR dikenal lebih hemat BBM dan dirancang lebih nyaman dengan posisi atap yang tinggi, jendela yang lebih besar, bodi lebih lebar, dan teknik pencahayaan yang bisa mengurangi dampak jetlag.
Selain Singapore Airlines dan Qatar Airways, maskapai Australia Qantas juga memiliki penerbangan 9.009 mil antara London dan Perth, dimulai Maret lalu.*** Farahdiba.
Demikianlah Artikel Singapore Airlines Buka Rute Penerbangan Terpaling Jauh Menjangkau Dunia
Sekianlah artikel Singapore Airlines Buka Rute Penerbangan Terpaling Jauh Menjangkau Dunia kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.
Anda sekarang membaca artikel Singapore Airlines Buka Rute Penerbangan Terpaling Jauh Menjangkau Dunia dengan alamat link https://takberitai.blogspot.com/2018/05/singapore-airlines-buka-rute.html