Judul : Hari Ini Kereta Api Mewah Tembus ke Bandara Internasional Minangkabau
link : Hari Ini Kereta Api Mewah Tembus ke Bandara Internasional Minangkabau
Hari Ini Kereta Api Mewah Tembus ke Bandara Internasional Minangkabau
Padang, Info Breaking News - PT Kereta Api Indonesia (Persero) mengoperasikan KA Minangkabau Ekspres mulai Selasa, 1 Mei 2018. Kereta itu akan melayani perjalanan dari Stasiun Padang menuju Stasiun Bandara Internasional Minangkabau.Direktur Utama PT KAI Edi Skmoro mengatakan kereta itu akan menjadi moda transportasi alterbatif untuk mencegah kemacetan di Padang. "Sehingga penumpang pesawat pun jadi lebih tepat waktu," kata Edi kepada Info Breaking News, Rabu (2/5/2018) di Padang.
Dalam masa uji coba operasi, KAI menggratiskan tiket KA Minangkabau Ekspres selama tiga hari dari tanggal 1 Mei 2018. KA Minangkabau Ekspres menempuh jalur 23 Kilometer (Km) melewati empat stasiun yaitu Stasiun Padang, Tabing, Duku, dan Stasiun BIM (Bandara Internasional Minangkabau).
KA Minangkabau Ekspres merupakan kereta jenis railbus ini terdiri dari empat kereta dengan kapasitas 393 orang penumpang duduk dan berdiri. Untuk menempuh perjalanan 23 Km, KA Minangkabau Ekspres membutuhkan waktu sekitar 40 menit.
Setelah masa promosi berakhir, PT KAI akan mulai menerapkan tarif resmi sebesar Rp5.000 per tiket untuk relasi Padang-Tabing, Padang-Duku, dan Tabing-Duku dan Rp10.000 per tiket untuk relasi Padang-BIM, Tabing-BIM, dan Duku-BIM.*** Dominuqe.
Demikianlah Artikel Hari Ini Kereta Api Mewah Tembus ke Bandara Internasional Minangkabau
Sekianlah artikel Hari Ini Kereta Api Mewah Tembus ke Bandara Internasional Minangkabau kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.
Anda sekarang membaca artikel Hari Ini Kereta Api Mewah Tembus ke Bandara Internasional Minangkabau dengan alamat link https://takberitai.blogspot.com/2018/05/hari-ini-kereta-api-mewah-tembus-ke.html