Judul : Bupati Nias Sumbang 6 Lusin Kursi Ke SMA N 1 Gunungsitoli
link : Bupati Nias Sumbang 6 Lusin Kursi Ke SMA N 1 Gunungsitoli
Bupati Nias Sumbang 6 Lusin Kursi Ke SMA N 1 Gunungsitoli
Bupati menyalami siswa di SMANSA |Foto Istimewa |
Nias - Bupati Nias, Sokhiatulo Laoli saat hadir sebagai Alumni di SMA Negeri 1 Gunungsitoli menyumbangkan 6 lusin kursi yang langsung diterima oleh Kepala Sekolah, Tonaziduhu Zebua dan Ketua Komite, Pdt. Bethel Ndraha, Senin (12/02/2018).
Bupati Nias yang pada saat itu bertindak sebagai pembina upacara menyampaikan kekaguman atas perkembangan SMA Negeri 1 Gunungsitoli. Berbagai falisitas belajar sudah sangat mendukung. Berbeda saat dirinya bersekolah pada tahun 1977.
Pada kesempatan itu dirinya juga mengingatkan semua siswa agar menjauhi narkoba, minuman keras dan tindakan-tindakan tidak baik lainnya.
"Pesan saya kepada siswa agar belajar dengan sungguh-sungguh dan menjauhi tindakan yang tidak baik serta tidak sombong tetapi senantiasa takut akan Tuhan, hormat pada guru dan orangtua," ucapnya.
Kepala Sekolah juga menyampaikan rasa terima kasih atas kunjungan Bupati Nias dan memberikan plakat sekolah sebagai cinderamata. Kehadiran Bupati Nias tersebut juga didampingi Kabag Humas Tehesokhi Hulu dan Kabag Umum Sozanolo Laoli. (MM)
Demikianlah Artikel Bupati Nias Sumbang 6 Lusin Kursi Ke SMA N 1 Gunungsitoli
Sekianlah artikel Bupati Nias Sumbang 6 Lusin Kursi Ke SMA N 1 Gunungsitoli kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.
Anda sekarang membaca artikel Bupati Nias Sumbang 6 Lusin Kursi Ke SMA N 1 Gunungsitoli dengan alamat link https://takberitai.blogspot.com/2018/02/bupati-nias-sumbang-6-lusin-kursi-ke.html