Sembilan Pebalap Bergaji Tertinggi pada MotoGP 2017

Sembilan Pebalap Bergaji Tertinggi pada MotoGP 2017 - Hallo sahabat Tak Beritai, Pada Artikel yang anda baca kali ini dengan judul Sembilan Pebalap Bergaji Tertinggi pada MotoGP 2017, kami telah mempersiapkan artikel ini dengan baik untuk anda baca dan ambil informasi didalamnya. mudah-mudahan isi postingan yang kami tulis ini dapat anda pahami. baiklah, selamat membaca.

Judul : Sembilan Pebalap Bergaji Tertinggi pada MotoGP 2017
link : Sembilan Pebalap Bergaji Tertinggi pada MotoGP 2017

Baca juga


Sembilan Pebalap Bergaji Tertinggi pada MotoGP 2017


Portal Berita MotoGPJakarta - Tirai musim balap MotoGP 2017 tak lama lagi segera dibuka. Hanya tersisa satu tes pramusim resmi lagi sebelum seri pembuka ajang balap motor paling populer sejagat itu digelar di Sirkuit Losail, Qatar, 16 Maret mendatang.

MotoGP 2017 menjanjikan peta persaingan baru menyusul perpindahan pebalap top di tim papan atas. Duel perebutan titel pun diprediksi lebih sengit ketimbang musim lalu.

Jorge Lorenzo memutuskan hengkang ke Ducati setelah menghabiskan sembilan musim dan meraih tiga gelar juara dunia di Yamaha. Tim Garpu Tala lalu menggaet Maverick Vinales dari Suzuki untuk menggantikan Lorenzo. Suzuki mendatangkan Andrea Iannone dari Ducati.

Performa Lorenzo, Vinales, dan Iannone bersama tim baru masing-masing menarik untuk ditunggu. Sepak terjang para pebalap debutan dan calon kuda hitam juga layak dinantikan.

Berbicara musim baru, sorotan bukan cuma mengarah kepada penampilan pebalap di lintasan. Faktor non-teknis seperti jumlah gaji pebalap juga kerap membuat penasaran.

Berikut ini adalah daftar sembilan pebalap bergaji tertinggi pada MotoGP 2017 versi situs Totalsportek dan Sportsmaza.

8/9. Pol Espargaro dan Bradley Smith


Tim: Red Bull KTM
Gaji per tahun: 1 juta dolar AS (13 miliar rupiah)

Pol Espargaro dan Bradley Smith sama-sama pindah dari Yamaha Tech 3 ke tim pabrikan baru Red Bull KTM pada MotoGP 2017. Keduanya meneken kontrak berdurasi dua tahun dengan gaji 1 juta dolar AS atau sekitar 13 miliar rupiah per tahun.

7. Andrea Iannone


Tim: Suzuki Ecstar
Gaji: 1,2 juta dolar AS (16 miliar rupiah)

Andrea Iannone bergabung dengan Suzuki Ecstar dari Ducati pada MotoGP 2017. Pebalap asal Italia itu meneken kontrak berdurasi dua tahun dengan gaji 1,2 juta dolar AS atau sekitar 16 miliar rupiah per tahun.

6. Maverick Vinales


Tim: Movistar Yamaha
Gaji: 1,5 juta dolar AS (20 miliar rupiah)

Maverick Vinales bergabung dengan Movistar Yamaha dari Suzuki Ecstar pada MotoGP 2017. Pebalap asal Spanyol itu meneken kontrak berdurasi dua tahun dengan gaji 1,5 juta dolar AS atau sekitar 20 miliar rupiah per tahun.

Namun, pendapatan Vinales berpeluang melonjak jadi 2 juta dolar AS (Rp 26 miliar) atau bahkan lebih yang berasal dari bonus memenangi balapan dan menjadi juara dunia.

4/5. Dani Pedrosa dan Andrea Dovizioso


Tim: Repsol Honda dan Ducati
Gaji: 2,5 juta dolar AS (33 miliar rupiah)

Dani Pedrosa (Repsol Honda) dan Andrea Dovizioso (Ducati) memiliki gaji yang sama pada MotoGP 2017. Keduanya mendapat bayaran sebesar 2,5 juta dolar AS atau sekitar 33 miliar rupiah setelah meneken kontrak baru di tim masing-masing untuk dua tahun ke depan pada 2016.

Gaji Pedrosa mengalami penurunan yang cukup signifikan ketimbang musim lalu. Pada 2016, pebalap asal Spanyol itu mendapat gaji sebesar 4 juta euro (Rp 53 miliar). Namun, Pedrosa bisa mendapat bonus besar jika berhasil memenangi balapan atau menjadi juara dunia.

Sebaliknya, gaji Dovizioso meningkat. Tahun lalu, pebalap asal Italia itu cuma mendapat bayaran 1 juta dolar AS (Rp 13 miliar).

3. Jorge Lorenzo


Tim: Movistar Yamaha
Gaji: 7 juta dolar AS (93 miliar rupiah)

Jorge Lorenzo meneken kontrak berdurasi dua tahun dengan Ducati setelah pindah dari Yamaha. Pebalap asal Spanyol itu akan mendapat bayaran sebesar 7 juta dolar AS atau sekitar 93 miliar rupiah per tahun.

Namun, berapa gaji Lorenzo yang sebenarnya masih menjadi perdebatan. Beberapa sumber lain menyebut Lorenzo menerima gaji fantastis dari Ducati, yaitu 12,5 juta euro per tahun (Rp 176 miliar).

1/2. Valentino Rossi dan Marc Marquez


Tim: Movistar Yamaha dan Repsol Honda
Gaji: 10 juta dolar AS (141 miliar rupiah)

Valentino Rossi (Movistar Yamaha) dan Marc Marquez (Repsol Honda) menjadi pebalap dengan gaji terbesar pada MotoGP 2017. Keduanya sama-sama mendapat bayaran sebesar 10 juta dolar AS atau sekitar 141 miliar rupiah setelah meneken kontrak baru di tim masing-masing untuk dua tahun ke depan pada 2016.

Rossi dan Marquez juga bakal diguyur bonus yang nilainya cukup besar jika berhasil menjadi juara dunia.


Demikianlah Artikel Sembilan Pebalap Bergaji Tertinggi pada MotoGP 2017

Sekianlah artikel Sembilan Pebalap Bergaji Tertinggi pada MotoGP 2017 kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.

Anda sekarang membaca artikel Sembilan Pebalap Bergaji Tertinggi pada MotoGP 2017 dengan alamat link https://takberitai.blogspot.com/2017/02/sembilan-pebalap-bergaji-tertinggi-pada.html

Subscribe to receive free email updates: