Judul : Bupati Zaki Iskandar Resmikan Kantor Kecamatan Kosambi
link : Bupati Zaki Iskandar Resmikan Kantor Kecamatan Kosambi
Bupati Zaki Iskandar Resmikan Kantor Kecamatan Kosambi
Tangerang, infobreakingnews - Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar meresmikan Kantor Kecamatan Kosambi, peresmian kantor sekaligus perayaan Hari Ulang Tahun Kecamatan Kosambi yang ke-24 Tahun 2016, Selasa (29/11/2016).
Tokoh Masayarakat Kosambi H. Tabrani mendoakan, Kecamatan Kosambi kedepan lebih baik dari pelayanan kepada masyarakat khususnya administrasi kependudukan bisa ditingkatkan. "Tingkatkan pelayanan kepada masyarakat, khsusnya dipelayanan KTP," ucap Tabrani yang 10 tahun menjabat sekdes.
Camat Kosambi Murhadi mengucapkan selamat datang kepada Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar, di Hari Jadi Kecamatan Kosambi ke-24 tahun. 24 tahun Kecamatan Kosambi lahir dari pemekaran Kecamatan Teluknaga dan masyarakat bisa merasakan pembangunan yang ada. Mulai dari stadion mini, masjid agung kosambi juga kantor kecamatan yang baru agar lebih meningkatkan kinerja pelayanan.
"Setelah diresmikan kecamatan kosambi yang baru awal tahun 2017, kita tingkatkan pelayanan publik dan penanganan sampah diwilayah kosambi. Gedung baru semangat baru," ujar Camat Murhadi.
Zaki Iskandar mengucapkan selamat hari jadi Kecamatan Kosambi, gedung kecamatan ini untuk masyarakat. Pelayanan bisa diurus di kantor kecamatan yang baru. Ia berharap kita Bersama-sama membangun wilayah kosambi dan menjaga pembangunan-pembangunan yang telah diprogramkan pemkab tangerang agar kedepan lebih baik lagi.
"Pembangunan semua untuk masyarakat, setelah selesai dibangun baik stadion mini, perkantoran kita rawat dan jaga bersama-sama. Tingkatkan pula pelayanan kepada masyarakat," ucap Bupati Zaki didepan seluruh aparatur.
Setelah memberikan sambutan bupati memotong tumpeng dalam perayaan HUT ke 24 Kecamatan Kosambi, dilanjutkan penandatanganan prasasti dan menggunting untaian melati tanda diresmikannya Kantor Kecamatan Kosambi yang baru. Hadir pula tokoh masyatakat Kosambi, muspika Kecamatan Kosambi.*** Johanda Sianturi.
Demikianlah Artikel Bupati Zaki Iskandar Resmikan Kantor Kecamatan Kosambi
Sekianlah artikel Bupati Zaki Iskandar Resmikan Kantor Kecamatan Kosambi kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.
Anda sekarang membaca artikel Bupati Zaki Iskandar Resmikan Kantor Kecamatan Kosambi dengan alamat link https://takberitai.blogspot.com/2016/11/bupati-zaki-iskandar-resmikan-kantor.html